Pengenalan Pemrograman Dasar

PEMROGRAMAN DASAR

Sebelum kita mempelajari Pemrograman, kita harus mengetahui lebih baik lagi tentang Pemrograman Dasar. Kita mulai dari dasar dulu, apa itu Program?
  • Program adalah kumpulan instruksi yang di gunakan untuk mengatur komputer agar melakukan suatu tindakan tertentu. Suatu program di tulis dengan mengikuti kaidah bahasa pemrograman tertentu.
Dari pengertian di atas, berarti bahwa di dalam program ada banyak perintah agar komputer melakukan tindakan tertentu dengan kaidah yang berlaku. Lalu, bagaimana kita bisa memberi perintah tersebut ke komputer? Oleh karena itu diperlukan suatu bahasa, yang dapat di mengerti oleh komputer. Dulu, bahasa komputer sulit di mengerti manusia, karena terdiri atas sintak-sintak yang sulit untuk dipelajari. Seiring berkembangnya zaman, bahasa komputer mudah di mengerti manusia, seperti kita sedang berbicara dengan komputer. Sekarang bahasa komputer sering kita sebut dengan Bahasa Pemrograman.
Ada banyak Macam-macam Bahasa Pemrograman beberapa di antaranya :
  1. Bahasa Pemrograman C/C++
  2. Bahasa Pemrograman JAVA
  3. Bahasa Pemrograman PYTHON
  4. Bahasa Pemrograman SQL
  5. Bahasa Pemrograman PHP
  6. Bahasa Pemrograman HTML
  7. Bahasa Pemrograman COBOL
  8. Bahasa Pemrograman MICROSOFT VISUAL BASIC
  9. Bahasa Pemrograman DELPHI 
  10. Bahasa Pemrograman C++ 
  11. Bahasa Pemrograman ASP
  12. Bahasa Pemrograman PERL
  13. Bahasa Pemrograman Javascript
Dari macam-macam Pemrograman diatas, yang akan kita pelajari disini, adalah Bahasa Pemrograman C/C++, karena bahasa komputer tersebut adalah Bahasa Pemrograman yang paling Dasar. Sesuatu apapun itu, kita harus mempelajari hal yang dasar terlebih dahulu.
  • Bahasa C++ adalah bahasa komputer atau Bahasa Pemrograman yang merupakan pengembangan dari bahasa C kemudian disempurnakan oleh Bjarne Stroustrup pada tahun 1980 menjadi "c with classes"  dan berganti nama menjadi C++ pada tahun 1983. Bahasa C++ di ciptakan untuk mendukung Pemrograman Berorientasi Objek (Object Oriented Pragramming/OOP) yang tidak dimiliki Bahasa C.

  • Kelebihan Bahasa C
    1. Bahasa C tersedia hampir di semua jenis Komputer.
    2. Kode Bahasa C sifatnya adalah portable dan fleksibel untuk semua jenis Komputer.
    3. Bahasa C hanya menyediakan sedikit kata-kata kunci.
    4. Proses executable program Bahasa C lebih cepat.
    5. Dukungan pustaka yang banyak.
    6. C adalah bahasa yang terstruktur.
    7. Bahasa C termasuk bahasa Tingkat Menengah.

    Kekurangan Bahasa C
    1. Banyaknya operator serta fleksibilitas penulisan program kadang-kadang membingungkan pemakai.
    2. Bagi pemula pada umumnya akan kesulitan menggunakan pointer.

Struktur Bahasa Pemrograman C

  1. Baris Komentar
    Baris komentar adalah baris-baris yang menjelaskan maksud dari perubah yang digunakan pada program itu sendiri. Hal ini dimaksudkan untuk memudahkan pelacakan atas perubah yang digunakan apabila program yang digunakan cukup besar atau memudahkan orang lain memahami program yang kita buat. Dalam program, baris komentar diletakkan diantara tanda /*(Komentar Blok) atau //(Komentar Baris) dan tidak dikerjakan oleh komputer, hanya dianggap sebagai baris kosong.
    Contoh :
    //Program Menampilkan Hello World
  2. Daftar Header File
    C menyediakan sejumlah file judul (Header File) yaitu file yang umumnya berisi prototipe fungsi, definisi makro, variabel dan definisi tipe. File ini mempunyai ciri yaitu namanya diakhiri dengan format .h.
    Contoh :
    #include <stdio.h>
    Keterangan : menyatakan bahwa agar membaca file bernama stdio.h saat program di compile.
  3. Variabel
    Variabel dalam program digunakan untuk menyimpan suatu nilai tertentu dimana nilai tersebut dapat berubah-ubah. Setiap variabel mempunyai tipe dan hanya data yang bertipe sama dengan tipe variabel yang dapat disimpan di dalam variabel tersebut. Setiap variabel mempunyai nama. Pemisahan antar variabel dilakukan dengan memberikan tanda koma.
    Contoh :
    int jumlah;
    float a, b, c;
    Dari contoh diatas, variabel jumlah hanya boleh menerima data yang bertipe integer (bulat), tidak bisa menerima data bertipe lainnya. Variabel a, b, dan c hanya bisa diisi dengan bilangan float (pecahan).

    Untuk lebih jelasnya, baca juga Jenis-jenis Tipe Data dalam Bahasa Pemrograman.
  4. Konstanta
    Berbeda dengan variabel yang isinya bisa berubah selama eksekusi program berlangsung, nilai suatu konstanta tidak bisa berubah.
    Contoh :
    const int m =8;
    #define pajak 0.05;
  5. Fungsi Void
    Void artinya fungsi yang mengikutinya tidak memiliki nilai kembalian (return).
  6. Fungsi main()
    Fungsi main() harus ada pada program, karena fungsi inilah yang menjadi titik awal dan titik akhir eksekusi program. Tanda { di awal fungsi menyatakan awal tubuh fungsi sekaligus awal eksekusi program, sedangkan tanda } di akhir fungsi merupakan akhir tubuh fungsi dan sekaligus akhir eksekusi program.
  7. Statement
    Statement adalah instruksi atau perintah kepada suatu program ketika program itu di eksekusi untuk menjalankan suatu aksi. Setiap statement diakhiri dengan titik-koma (;).
  8. Fungsi printf()
    Merupakan fungsi yang digunakan untuk menampilkan data ke layar. Dengan menggunakan fungsi ini, tampilan dapat diatur (di format) dengan mudah.
    Contoh :
    //Program Hello World
    #include <stdio.h>
    main (){

    printf("Hello World");
    }
  9. Fungsi scanf ()
    Merupakan fungsi yang digunakan untuk menampilkan data yang dimasukkan dari keyboard.
    Contoh :
    //Program Hello World
    #include <stdio.h>
    main (){
           char nama;

    printf("Masukkan Nama Anda : ");

    scanf("%s", &nama);

    printf("Nama Anda adalah %s", nama);
    }
Setelah kita membuat Program, maka kita akan mengetahui hasilnya dengan cara menjalankan, atau dalam Bahasa Pemrograman yaitu Compile. Kita bisa menggunakan GCC.
  • GCC awalnya merupakan singkatan dari GNU C Compiler, yaitu sebuah compiler opensource yang di kembangkan oleh komunitas GNU project. Namun kini GCC telah mengalami perubahan yang sangat besar di mana modifikasi dan pengembangan telah, sedang dan masih terus dilakukan secara massal dan paralel oleh banyak orang diseluruh dunia. Hal ini menyebabkan terjadinya pergeseran makna menjadi GNU Compiler Collection.
Semua Program yang telah kita buat, tidak terlepas dari sebuah Software yang dipakai untuk membuatnya, pada Blog Firman ini, dalam Pemrograman Dasar kita menggunakan Code::BlocksCode::Blocks merupakan IDE yang dapat digunakan untuk coding bahasa C, C++ dan Fotran. Keunggulan nya adalah opensource dan dapat berjalan di platform yang berbeda baik itu Windows, Linux dan MacOS. IDE ini dapat di download gratis disitus resmi www.codeblocks.org dan cara Installnya pun cukup mudah dengan menekan Next, next...☺️anda bisa melihat cara Install nya di bawah ini.


Demikian postingan saya kali ini, semoga berguna dan bermanfaat bagi kita semua. Kekurangan dan kesalahan saya mohon maaf, dan jika belum paham atau ingin bertanya berikanlah komentar dibawah. Atas kunjungannya saya ucapkan Terima Kasih.

Comments

Popular posts from this blog

Pengertian dan Contoh Sederhana tentang Stack dan Queue

Permainan Logika tentang Algoritma

Cara Menyisipkan Tanggal (JCalender) di Java NetBeans dan di Simpan dalam Database